Sejumlah masyarakat bersama Bupati Ngawi dan WAKIL Bupati Ngawi, TNI, Polri,TRC BPBD,Sat pol PP Kab Ngawi dan Relawan sekabupaten Ngawi dan sejumlah Pelajar bahu membahu dengan kompak membersihkan anak sungai bengawan solo ( sungai kedung prahu ) pada hari Rabu 23 Agustus 2023 yang Berada di wilayah Desa Walikukun Kecamatan Widodaren Ngawi
Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono, S.T,M.H dalam aksi bersih bersih sungai Kedungprahu kecamatan Widodaren berpesan untuk jangan membuang sampah sembarangan, khususnya ke sungai, jika kotor sungai tidak indah dan menimbulkan bencana.semoga dengan acara giat aksi bersih sungai Masyarakat lebih sadar memelihara dan menjaga kebersihan sungai dan lingkungan sungai dapat bersih dan sehat.Lingkungan yang tidak bersih, selain tidak elok dilihat juga dapat berdampak kurang sehat bagi masyarakat dan lingkungan sekitar serta berpotensi menyebabkan banjir ketika musim penghujan. Sudah sepatutnya kita bergandengan tangan untuk berbuat sesuatu demi kelestarian sungai dengan harapan dapat memperbaiki dan meningkatkan kualitas air khususnya di sepanjang bantaran sungai. Diharapkan kerja sama seperti ini akan terus diselenggarakan secara masif dan berkelanjutan.
KITA JAGA ALAM,JAGA KITA
PUSDALOPS-PB NGAWI