BPBD Kabupaten Ngawi,Kegiatan – 4 Juni 2024
Sobat, Bencana tak ada yang tahu kapan terjadi tanpa mengenal waktu, hari, dan bulan, oleh karena itu perlu adanya sebuah pembelajaran jika bencana datang, apa yang harus di lakukan, bagaimana mengatasi bencana, itu kita harus terapkan dan kenalkan kepada anak-anak usia dini.

Hari ini TK PGRI 2 Ngawi mengunjungi BPBD Kab.Ngawi untuk melihat sejumlah peralatan yang ada di Kantor BPBD Ngawi serta memberikan edukasi tentang “Mengenal Bencana dan Ancamannya Sejak Dini” kepada anak-anak TK PGRI 2 Ngawi yang dipandu langsung oleh Sugeng Widodo selaku Komandan Pusdalops didampingi oleh Lilik Purnomo selaku Tim Reaksi Cepat (TRC).

Harapan nya mereka mengingat apa saja yang harus dilakukan jika terjadi sebuah bencana.